STUDI MANAJEMEN LALULINTAS KAWASAN PENGEMBANGAN PERKOTAAN MATANGGLUMPANGDUA KABUPATEN BIREUEN

Romaynoor Ismy, Mahdi .

Sari


ABSTRAK

Kota Matangglumpangdua Kecamatan Peusangan menjadi pusat pengembangan areal perkotaan dan tercatat memiliki 69 desa, 61.570 penduduk dan 1 Universitas, yaitu Universitas Almuslim yang berada pada kawasan pasar Matangglumpangdua merupakan pusat pengembangan perkotaan sehingga terjadi penambahan volume lalulintas. Peningkatan kegiatan komersial menimbulkan dampak penurunan tingkat pelayanan jalan (level of service-LOS). Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengevaluasi kondisi lalulintas yang melintasi kawasan Universitas Almuslim sebagai pusat pengembangan Perkotaan Matangglumpangdua yang dianalisis pada tahun 2017; 2) memprediksi kondisi lalulintas kawasan Universitas Almuslim pada tahun 2022; 3) memberi solusi mengurangi konflik kemacetan di kawasan Universitas Almuslim. Jenis metode penelitiannya adalah deskriptif yang merupakan penelitian kasus dan lapangan (case study and field research). Pengolahan dan analisis data dilakukan dengan metode MKJI 1997. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada jalan T. Abdurrahman Meunasah Meucap jam puncak terjadi pada hari Senin yaitu pukul 08.00-09.00 Wib. sebesar 0,83 berada di LOS D. Sistem manajemen lalulintas guna mengatasi kemacetan adalah pengalihan arus lalu lintas berupa sirkulasi lalulintas jalan T. Abdurrahman Meunasah Meucap dan Jalan Sinar Peusangan. Pada arus lalulintas pengalihan arus satu arah didapat antara kedua Jalan T. Abdurrahman Meunasah Meucap (Pos A) dan Jalan Sinar Peusangan (Pos B) membaiknya kondisi tingkat pelayanan dari kondisi D menjadi C yaitu 0,64 dan 0,58.

Kata kunci:  Volume lalulintas, tingkat pelayanan, derajat kejenuhan, kapasitas, prediksi tahun 2022, manajemen lalulintas


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


REFERENSI

Anonim. 1997. Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI), Jakarta: Dirjen Bina Marga Depart. PU.

Hobbs, F.D. 1995. Perencanaan dan Teknik Lalulintas, Edisi 2 (terjemahan). Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Irawaty, H. 2014. Evaluasi Kinerja Jalan Pada Pusat Perbelanjaan Pasar Aceh Kota Banda Aceh. Banda Aceh: Magister Teknik Sipil Unsyiah.

Lubis, M. 2012. Evaluasi Manajemen Lalulintas Meningkatkan Kinerja Jalan Pada Jalan Daerah Lingkar dalam Kota Medan. Medan: Magister Teknik Sipil Universitas Sumatera Utara.

Megahmi, N. dkk. 2012. Evaluasi Kinerja Jalan di Banda Aceh dan Penerapan Manajemen Lalulintas. Banda Aceh: Magister Teknik Sipil Unsyiah.

Morlok, E.K. 1985. Pengantar Teknik dan Perencanaan Transportasi. Jakarta: Erlangga.

Menteri Perhubungan RI. 2006. Peraturan Menteri Perhubungan No. KM 14 Tahun 2006 tentang Manajamen dan Rekayasa Lalulintas di jalan. Jakarta.

Nazir, M. 2009. Metode Penelitian Cetakan ke 13. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Peraturan Presiden Republik Indonesia. Undang-undang No. 38 tahun 2004 tentang Jalan.

Setijowarno, D., Frazila, R., B. 2001. Pengantar Sistem Transportasi. Semarang: Universitas Katolik Soegijapranata.

Sinulingga, B., D. 1999. Pembangunan Kota Tinjauan Regional dan Lokal. Pustaka Sinar Harapan.

Tamin, O.Z 2008. Perencanaan, Pemodelan & Rekayasa Transportasi. Bandung: ITB.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.