MULTIMEDIA PEMBELAJARAN MICROSOFT WORD 2007 MENGGUNAKAN MACROMEDIA FLASH 8.0
Sari
ABSTRAK
Perkembangan teknologi komputer semakin pesat seiring dengan perkembangan software dan hardware yang digunakan. Salah satunya di bidang pendidikan, komputer banyak sekali berperan penting di dalamnya. Sekarang banyak sekali software yang tersedia untuk mendukung dan meningkatkan mutu pendidikan. Tugas akhir ini mengambil permasalahan tentang bagaimana merancang dan membuat sebuah program pembelajaran Microsoft Word 2007. Pembelajaran Microsoft Word 2007 berbasis multimedia dibuat menggunakan software Macromedia Flash 8.0. Yaitu sebuah software yang digunakan untuk membuat animasi, persentasi dan program pembelajaran. Langkah pembuatan program yaitu : perancangan sistem, perekaman video, pengujian. Hasil akhir dari penelitian program pembelajaran Microsoft Word 2007 adalah sebuah CD (Compact disc) pembelajaran. Di dalam program pembelajaran Microsoft Word 2007 terdapat pembahasan dari tingkat pemula (materi dasar) sampai tingkat mahir.
Kata kunci : Macromedia Flash, Pembelajaran Microsoft Word 2007, Media pembelajaran dan Multimedia.
Pendahuluan
Perkembangan ilmu pengetahuan yang sedemikian cepatnya memaksa manusia untuk tetap meng-update dirinya dengan hal-hal baru. Manusia yang memiliki kemampuan untuk berkembang membutuhkan cara-cara yang efektif dan efisien dalam meng-update kemampuan dirinya. Salah satunya dengan belajar.
Proses belajar banyak caranya. Baik itu melalui perantaraan guru, membaca buku ataupun secara otodidak. Namun proses belajar tersebut kadang kala dirasa belum cukup untuk memenuhi keingintahuan. Oleh karena itu, diperlukan cara-cara yang dirasa cukup sempurna dalam pengimplementasiannya.
Komputer, suatu mesin yang selalu mengalami perkembangan pesat juga berperan penting dalam proses belajar. Melalui komputer kita dapat membuat suatu modul pembelajaran sehingga dengan adanya modul ini orang-orang yang ingin belajar tetapi memiliki keterbatasan waktu yang tidak memungkinkan untuk mengikuti kegiatan pembelajaran dapat belajar di waktu yang diingininya.
Microsoft Word merupakan salah satu software yang sering digunakan dalam dunia pendidikan, perkantoran. Software ini merupakan software untuk mengolah kata sepertimembuat surat, makalah, laporan dll. Oleh karena itu kita sangat dituntut untuk bisa menguasai keterampilan menggunakan software Microsoft word. Dalam dunia pendidikan, keterampilan untuk menguasai keterampilan menggunakan mirosoft word ini juga dimasukkan ke dalam kurikulum pendidikannya, khususnya di jenjang pendidikan menengah umum.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Daftar Pustaka
Fidianto, Ides. 2007. Pembelajaran Berbasis Multimedia, Penerapan Perangkat TIK Dalam Pengembangan Kegiatan Belajar Mengajar. (Online), (http://media.diknas.go.id/media/document/5335.pdf, diakses 29 Maret 2009).
Firmansyah, Dodi. 2008. Pembuatan Media Pembelajaran Menggunakan Camtasia Studio. (Online), (http://www.great-alldesign.com/modulbelajar/Media%20Pembelajaran%20Menggunakan%20Camtasia.pdf, diakses 19 Maret 2009).
Maroebeni. 2008. Perkembangan Multimedia dan CD Interaktif. (Online), (http://maroebeni.wordpress.com/2008/11/05/perkembangan-multimedia-dan-cd-interaktif/, diakses 29 Maret 2009).
Nelda, Andri. 2008. Pengembangan Paket Multimedia Interaktif Sebagai Sarana Belajar Mandiri Mahasiswa1. (Online), (http://ilmukomputer.org/wp-content/uploads/2008/03/adri_nelda_makasemnas2008.pdf, diakses 10 Maret 2009).
Purwanto, Eko. 2008. Pengolah Kata: Microsoft Word untuk Kelas X Semester 2, (Online), (http://www.webmediacnter.com, diakses 19 Maret 2009).
Syarif, Arry Maulana. 2008. Tip dan Trik Membuat Game Flash. PT. Elexmedia Komputindo: Jakarta.
__________________. 2005. Mastering ActionScript Macromedia Flash MX 2004. PT. Elexmedia Komputindo: Jakarta.
Utomo, Pristiasi. 2009. Pembelajaran Interaktif Berbasis Multimedia. (Online), (http://pristiadiutomo.blog.plasa.com/2009/03/19/pembelajaran-interaktif-berbasis-multimedia/, diakses 19Maret 2009).