SISTEM PAKAR DIAGNOSA VERTIGO MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR
Abstract
Abstrak — Kesehatan merupakan factor terpenting dalam kehidupan seseorang. Jika kesehatan telah terganggu (sakit) maka aktivitas seseorang akan terganggu. Dewasa ini, banyak penyakit yang memiliki jumlah penderita yang banyak dan bahkan sebagai mesin pembunuh yang jitu. Salah satunya adalah vertigo. Vertigo adalah gangguan keseimbangan atau rasa gerak dari tubuh atau lingkungan sekitarnya. Sistem pakar adalah aplikasi berbasis komputer yang digunakan untuk menyelesaikan masalah sebagaimana yang dipikirkan oleh pakar. Pakar yang dimaksud disini adalah orang yang mempunyai keahlian khusus yang dapat menyelesaikan masalah yang tidak dapat diselesaikan oleh orang awam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode certainty factor. Metode certainty factor merupakan suatu metode yang menunjukan ukuran kepastian terhadap suatu fakta atau aturan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan menghasilkan sebuah perangkat lunak tentang “Sistem Pakar Diagnosa Vertigo Menggunakan Metode Certaity Factor” Hasil uji konsultasi dengan sistem ini menunjukkan bahwa sistem mampu menentukan penyakit beserta solusi awal yang harus dilakukan, berdasarkan gejala-gejala yang sebelumnya dipilih oleh pengguna.
Kata Kunci— Vertigo, Sistem Pakar, Certainty Factor
Full Text:
PDFReferences
Connolly, 2002, Database Systems: a practical approach to design, implementation, and management. 5th Edition. America: Pearson Education.
Jogianto, HM. 2005, Desain Dan Analisis Sistem Informasi. Andi Yogyakarta.
Kusumadewi, Sr. 2003, Artificial Intelligence (Teknik dan Aplikasinya). Graha Ilmu. Yogyakarta.
Kusrini, 2006, Sistem Pakar Teori dan Aplikasi. Yogyakarta. Andi Offiset.
Madcoms, Litbang. 2011, Aplikasi Web Database dengan Dreamweaver dan php-MySQL. Yogyakarta: Andi.
Turban, 2005, Decision Support System and Expert System, Edisi 7 Indonesia, Penerbit Andi Offset, Yogyakarta.
Thorndike. Pengertian Diagnosa Tersedia di http://blog/unsri.ac.id.Diakses tanggal 2 Oktober 2015.
Wahyudi, Tinjauan Pustaka: Vertigo. CDK-198/ vol. 39 no. 10, tahun. 2012.