Aplikasi Biourine Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Kacang Tanah (Arachis hypogea L.)
Sari
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh aplikasi Biourine terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang tanah. Penelitian ini dilakukan di Binje Kecamatan Nisam Kabupaten Aceh Utara dengan ketinggian tempat 1000 m dpl yang dimulai pada bulan Desember sampai dengan bulan Maret 2019. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) non faktorial yang terdiri dari 4 taraf perlakuan Pemberian Biourine (B) yaitu : B0 = 0 ml/liter air, B1 = 10 ml/liter air, B2 = 25 ml/liter air dan B3 = 40 ml/liter air. Peubah yang diamati dalam penelitian ini meliputi tinggi tanaman 20, 40 dan 60 HST, jumlah cabang perbatang, jumlah bintil akar 15, 25 dan 35 HST, jumlah polong, jumlah polong berisi, berat 100 biji dan panjang akar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan pemberian Biourine berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan tinggi tanaman umur 60 HST, jumlah bintil akar umur 15 dan 25 HST, jumlah polong per tanaman, jumlah polong berisi per tanaman, berat 100 biji dan panjang akar tanaman kacang tanah. Perlakuan terbaik dijumpai pada konsentrasi Biourine 40 ml/liter air (B3).
Kata Kunci : Konsentrasi, Biourine, Kacang Tanah
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Artanti, F. Y. 2016. Pengaruh Macam Pupuk Organik Cair dan Konsentrasi IAA Terhadap Pertumbuhan Stek Tanaman Stevia (Stevia rebaudiana Bertoni M.). Skripsi Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret. Surakarta. (Tidak dipublikasikan).
Badan Pusat Statistik Aceh Utara. 2018. Aceh Utara Dalam Angka. Dinas Pertanian. Aceh Utara
Darnoko, Z. Poeloengan, dan I. Anas. 2010. Pembuatan pupuk organik dari Tandan kosong Kelapa Sawit. Buletin PPKS, no. 2.
Gardner. 2009. Fisiologi Tanaman Budidaya. UI Press: Jakarta.
Hardjowigeno, S. 2010. Klasifikasi Tanah dan Padohenesis. Akademika Pressindo, Jakarta. 2010. Ilmu Tanah. Akademi Pressindo. Jakarta.
Husniati, K. 2013. Pengaruh Media Tanam dan Konsentrasi Auksin Terhadap Pertumbuhan Stek Basal Daun Mahkota Tanaman Nenas (Ananas comosus L. Merr) cv. Queen. Skripsi Program Studi Pemuliaan Tanaman dan Teknologi Benih Institut Pertanian Bogor. Bogor.
Kusumo, S. 2014. Zat Pengatur Tumbuh. Yasaguna. Jakarta.
Lamina, 2015. Kedelai Dan Pengolahannya. Simpleks, Jakarta.
Leiwakabessy, F.M. dan A. Sutandi. 2015. Pupuk dan Pemupukan. Departemen Ilmu Tanah. Fakultas Pertanian. Institut Pertanian Bogor. Bogor.
Marzuki, R. 2014. Bertanam Kacang Tanah. Penebar Swadaya. Jakarta
Nisak, K., Tutik Nurhidayati, dan Kristanti I.Purwani. 2012. Pengaruh Kombinasi konsentrasi ZPT NAA dan BAP pada Kultur Jaringan Tembakau Nicotiana tabacum var. Prancak 95. Jurnal Sains Dan Seni Pomits
Nurhayati. I., Thaha A. R. dan Widjajanto. 2019. Pengaruh Biourine Sapi Terhadap Serapan Fosfor dan Hasil Tanaman Kacang Tanah (Arachis hypogaea L) Pada Entisols Sidera. Fakultas Pertanian Universitas Tadulako, Palu. e-J. Agrotekbis 7 (2) : 201 - 209, April 2019
Parnata, A.S. 2010 Pupuk Organik Cair Aplikasi dan Manfaatnya.Jakarta: Agromedia Pustaka.
Rinsema. 2013. Petunjuk dan Cara Penggunaan Pupuk. Bharata Karya Akdara. Jakarta.
Sarief, S.E. 2014. Ilmu Tanah Pertanian. Pustaka Buana. Bandung. 196 hal.
Sedjati, S. 2015. Kajian pemberian bokhasi jerami padi dan pupuk P pada kacang tanah. Jurnal Staf Pengajar. Fakultas Pertanian Universitas Muria Kudus. Hal 1-11
Sucipto, R. 2013. Pengaruh Urin Sapi Terhadap Pertumbuhan Dan HasilBebearapa Varietas Bawang Merah (Alium Ascalonicum L.) Pada Lahan Berpasir
Suhartono, 2012, Limbah Padat dan Cair Peternakan Sapi. Jawa Tengah : Statistika Data Peningkatan Populasi Ternak Indonesia
Sumarno, 2011. Teknik Budidaya Kacang Tanah. Sinar Baru. Bandung. 79 hlm
Sutarto, Ig. V. 2014. Pengaruh pengapuran dan pupuk fosfat terhadap pertumbuhan dan hasil kacang tanah. Penelitian Pertanian Balittan, volume 8 (1)
Syafrina, S. 2014. Respon Pertumbuhan dan Produksi Kacang Hijau (Phaseolus radiates L) pada Media Sub Soil terhadap Pemberian Beberapa Jenis Bahan Organik dan Pupuk Organik Cair. Skripsi. Fakultas Pertanian. Universitas Sumatera Utara
Wangiyana W, M. Hanan dan Ngawit I. K . 2017. Peningkatan Hasil Jagung Hibrida Var. Bisi-2 Dengan Aplikasi Pupuk Kandang Sapi Dan Peningkatan Frekuensi Pemberian Urea Dan Campuran SP-36 Dan KCL. Jurnal. Dipublikasikan. Fakultas Pertanian Universitas Mataram.
Widarawati, R dan Harjoso, T. 2011. Pengaruh Pupuk P dan K Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Kacang Hijau (Vigna radiata L.) Pada Media l. Tanah Pasir Pantai. Jurnal Pembangunan Pedesaan. vol. 11 (1):. hal ;67-74
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.