PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE Think Pair Share (TPS)

Rahmi Wahyuni

Sari


Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen.Populasi penelitian ini siswa kelas VII SMPN di Kabupaten Bireuen yang berakredasi B. Secara acak dipilih dua sekolah sebagai sampel penelitian yaitu SMPN 4 Bireuen dan SMPN 5 Peusangan.Kelas eksperimen diberikan perlakuan pembelajaran kooperatif tipeTPS dan kelas kontrol diberi perlakuan pembelajaran biasa. Instrumen yang digunakan terdiri dari: tes kemampuan awal siswa, tes pemecahan masalah matematis, dan skala kemandirian. Uji statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji t untuk melihat peningkatan dan ANAVA dua jalur untuk melihat interaksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang memperoleh pembelajaran menggunakan model kooperatif tipe TPS lebih baik daripada kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang memperoleh pembelajaran biasa yaitu pada kategori sedang; (2) Tidak ada interaksi antarakemampuan awal siswa dan pembelajarankooperatif tipe TPSterhadap peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa; (3) Proses penyelesaian siswa dalam menyelesaikan masalah kemampuan pemecahan masalah matematik pada pembelajaran kooperatif tipe TPS lebih bervariasi, langkah-langkah berurutan dan penyelesaian benar dibanding dengan pembelajaran biasa.
Kata kunci : Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share (TPS), Pemecahan Masalah Matematis.


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Arends, Richard I (2008). Learning To Teach (Edisi Tujuh). Yogyakarta: Pustaka Pelajar Hayati, Nur Indri. (2009). Implementasi Pembelajaran dengan Pendekatan Reciprocal Teaching sebagai Upaya Meningkatkan Kemandirian Belajar Matematika dan Hasil Belajar Matematika untuk Pokok Bahasan Kesebangunan pada Siswa Kelas IX-i SMP Negeri 1 Pacitan.Skripsi.Yogyakarta. Universitas Negeri Yogyakarta

Hudoyo.(1979). Pengembangan Kurikulum Matematika dan Pelaksanaannya di Depan Kelas. Jakarta: Depdikbud

Johnson dkk.(2010). Colaborative Learning.Strategi Pembelajaran untuk Sukses Bersama (terjemahan Narulita Yusron).Bandung: Nusa Media.

Shidiq, Ahmad. (2009). PerbedaanSelf Regulated Learning Antara Siswa Underachievers Dan Siswa Overachievers Pada Kelas 3 SMP Negeri 6 Yogyakarta. Yogyakarta: Fakultas Psikologi Universitas Ahmad Dahlan

Suryadi, D. (2005). Penggunaan Pendekatan Pembelajaran Tidak Langsung serta Pendekatan Gabugan Langsung dan Tidak Langsung dalam Rangka Meningkatkan Kemampuan Matematika Tingkat Tinggi Siswa SLTP. Bandung: Disertasi Universitas Pendidikan Bandung.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.