GAMBARAN KEMANDIRIAN ANAK SULUNG DAN ANAK BUNGSU DI SEKOLAH MENENGAH ATAS KARTIKA XIV-1 BANDA ACEH

Firmawati Firmawati

Sari


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran kemandirian anak sulung dan anak bungsu di SMA Kartika XIV-1 Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 14 s.d 17 November 2018 di SMA Kartika XIV-1 Banda Aceh. Teknik penentuan sampel penelitian menggunakan teknik purposive sampling, yaitu 27 anak sulung dan 27 anak bungsu. Teknik pengumpulan data berupa angket dalam bentuk skala likert. Sedangkan, teknik analisis data dilakukan melalui uji mean dengan bantuan program SPSS Versi 24.0 for Windows. Dari hasil dan pembahasan penelitian, disimpulkan bahwa: 1) kemandirian yang dimiliki anak sulung di SMA Kartika XIV-1 Banda Aceh beragam, terlihat dari skor tertinggi berdasarkan jumlah sampel anak sulung sebanyak 56% pada kategori tinggi. Kondisi tersebut menggambarkan bahwa anak sulung sudah mampu memenuhi ketiga aspek kemandirian yaitu emosional, tingkah laku dan nilai; 2) kemandirian yang dimiliki anak bungsu di SMA Kartika XIV-1 Banda Aceh beragam, terlihat dari skor tertinggi berdasarkan jumlah sampel anak bungsu sebanyak 44% berada pada kategori rendah. Artinya anak bungsu cenderung tidak mampu menentukan dan mengelola diri sendiri. Sehingga, pada dasarnya kemandirian termasuk salah satu tugas perkembangan yang fundamental pada masa remaja.

Kata kunci:  gambaran, kemandirian, anak sulung dan bungsu


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


REFERENSI

Desmita. 2012. Psikologi Perkembangan Peserta Didik. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Gea, Antonius Atosokhi; dkk. 2002. Relasi dengan Diri Sendiri. Jakarta: Elex Media Komputindo.

Hurlock, E. B. 2010. Psikologi Perkembangan: Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan. Jakarta: Erlangga.

Hadibroto, Iwan; dkk. 2002. Misteri Perilaku Anak Sulung, Tengah, Bungsu dan Tunggal. Jakarta: Bumi Aksara.

Masrun. 2006. Memecahkan Masalah Remaja. Bandung: Nuansa.

Robert, Havigurst. 2011. Psikologi Perkembangan. Bandung: Pustaka Setia.

Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Cet. 11. Bandung: Alfabeta.

Sutrisno, Hadi. 2004. Metodologi Reaserch.Yogyakarta: Andi.

Santrock, John W. 2003. Adolescence: Perkembangan Remaja. Jakarta: Erlangga.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.