ANALISIS MODEL TATA RUANG DAERAH GAMPONG UNTUK KELAYAKAN PEMUKIMAN PESISIR DI KAWASAN KOTA LHOKSEUMAWE BERBASIS GIS

Cut Azmah Fithri, Soraya Masthura Hasan, Muhammad Fikri

Sari


ABSTRAK

Pemanfaatan ruang pemukiman di kawasan pesisir Kota Lhokseumawe patut dipertimbangkan karena daerah tersebut rawan bencana tsunami, abrasi gelombang laut dan banjir. Untuk mengetahui sejauh mana kelayakan pemukiman di pesisir pantai, dibutuhkan analisis model pemukiman yang layak sebagai relokasi wilayah pemukiman pesisir dan tempat relokasi yang dapat dilihat melalui sistem informasi geografis (SIG). Model keputusan ini berupaya menganalisis setiap gampong yang rawan bencana dan kurang layak dijadikan sebagai daerah pemukiman masyarakat serta merekomendasikan lokasi pemukiman baru bagi masyarakat pesisir Kota Lhokseumawe berbasis SIG. Adapun Model Technique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution (Topsis) yang digunakan untuk melihat daerah gampong yang rawan bencana dan lokasi pemukiman yang akan dibangun berdasarkan kriteria areal fisik pemukiman, sarana dan prasarana dan sosial-ekonomi. Penggunaan model Topsis sebagai model decision dalam pengambilan keputusan kepada masyarakat pesisir pantai, karena proses Topsis didasarkan pada konsep dimana alternatif terpilih yang terbaik tidak hanya memiliki jarak terpendek dari solusi ideal positif, namun memiliki jarak terpanjang dari solusi ideal negatif. Hasil penelitian ini adalah hasil pertama rekomendasi dari setiap gampong yang tidak layak ditempati karena rawan bencana alam dan kedua relokasi pemilihan tempat tinggal berdasarkan inputan kriteria dan altenatif.

Kata kunci: Kesesuaian lahan, kelayakan pemukiman pesisir, topsis


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


REFERENSI

Departemen Permukiman dan Prasarana Wilayah Direktorat Jendral Perumahan dan Permukiman. 2001. Petunjuk Pelaksanaan Perbaikan Lingkungan Permukiman Nelayan PLPN–KIP Nelayan dengan Konsepsi Tridaya.

Hao, L., Qing-sheng, X. 2007. Aplication of TOPSIS in the bidding Evaluation of Manufacturing Enterprises, 5th. International Conference on e-Engineering & Digital Enterprise Technology 16th -18th August, 2006, Guiyang, China

Kodoatie, Robert J. dan Sjarief, Roestam. 2010. Tata Ruang Air. Yogyakarta: Andi.

Muh. Yunus Wahid. 2014. Pengantar Hukum Tata Ruang. Jakarta: Kencana.

Kadir, Abdul. 2003. Pengenalan Sistem Informasi. Edisi I. Yogyakarta: Andi Offset.

Undang Undang Tata Ruang Republik Indonesia No. 26 Tahun 2007 Tentang Penataan Ruang dan rencana Tata Ruang Nasional.


Refbacks

  • »
  • »
  • »