PENYULUHAN DAN DEMONSTRASI LATIHAN HAND HYGIENE PADA SISWA SMA NEGERI 1 KEMBANG TANJONG KECAMATAN KEMBANG TANJONG KEBUPATEN PIDIE
Sari
ABSTRAK
Tangan adalah media utama penularan kuman-kuman penyebab penyakit yang diakibatkan kurangnya kebiasaan cuci tangan. Anak-anak merupakan penderita tertinggi dari penyakit diare dan penyakit pernafasan, hingga tidak jarang berujung pada kematian. Sabun telah sampai hampir ke seluruh rumah di Indonesia, namun hanya sekitar 3% yang menggunakan sabun setiap tahun. Rata-rata 100.000 anak di Indonesia meninggal dunia karena diare. Angka kematian anak di Indonesia mencapai 32 per 1.000 kelahiran hidup. Angka kematian tersebut hampir 19% disebabkan karena diare. Perilaku masyarakat Indonesia terhadap 5 waktu penting cuci tangan pakai sabun (CTPS) dapat dipengaruhi oleh tingkat pengetahuan, kondisi ini terbukti pada siswa SMA Negeri 1 Kembang Tanjong Kecamatan Kembang Tanjong Kebupaten Pidie. Tujuannya untuk meningkatkan pengetahuan dan mampu demonstrasi latihan hand hygiene pada siswa SMA Negeri 1 Kembang Tanjong. Penelitian ini bersifat inferensial dengan pendekatan cross-sectional. Responden adalah seluruh siswa kelas 1, 2 dan 3 SMA Negeri 1 Kembang Tanjong. Hasil yang diharapkan adalah siswa mampu mengetahui dan mempraktekan dalam kegiatan sehari-hari.
Kata kunci: penyuluhan, demonstrasi, hand hygiene
Teks Lengkap:
PDFReferensi
REFERENSI
Departemen Kesehatan RI. 2008. Pedoman Manajerial Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Rumah Sakit dan Fasilitas Kesehatan Lainnya. Jakarta: Departemen Kesehatan RI.
Ratna, W. 2011. Pengaruh Pemberian Penyuluhan PHBS tentang Mencuci Tangan terhadap Pengetahuan dan Sikap Mencuci Tangan pada Siswa Kelas V di SDN Bulukantil Surakarta. Skripsi.
Arif, Infiltrasi. 2013. Mini Project PHBS Sekolah.
Kementerian Kesehatan RI. 2014. Profil Kesehatan Indonesia. Jakarta: Kementrian Kesehatan RI.
Schaffer, dkk. 2000. Pencegahan Infeksi dan Praktik yang Aman. Jakarta: EGC.
Yusuf, Syamsu. 2009. Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Refbacks
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 3.0 License.