KONTRIBUSI DAYAH RIYADHUS SHALIHIN AL-AZIZIYAH JEUNIEB BIREUEN TERHADAP RITUAL SULUK

Muhammad Rizal

Sari


ABSTRAK

Penelitian ini berjudul Kontribusi Dayah Riyadhus Shalihin Al-Aziziyah Jeunieb Bireuen Terhadap Ritual Suluk. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui proses pelaksanaan suluk di dayah  Dayah Riyadhus Shalihin Al-Aziziyah, yang meliputi dari tujuan suluk, materi suluk dan metode pelaksanaan suluk. Adapun metode penelitian yang penulis gunakan adalah metode penelitian kualitatif, sumber datanya berasal dari wawancara penulis dengan pimpinan dayah dan jamaah suluk serta observasi penulis terhadap ritual suluk di dayah tersebut. Adapun hasil penelitiannya adalah pertama, Tujuan ibadah suluk adalah ibadah khusus yang dilakukan oleh sebagian orang, karena suluk adalah satu bentuk ibadah penyerahan diri secara total kepada sang pencipta Allah SWT. Suluk sekaligus, merupakan jalan menuntut ilmu dan ma’rifat yang dengannya Allah melempangkan jalan menuju surga yang notabene jalan menuju Allah sendiri karena surga tidak ada kecuali di sisi Allah. Kedua, Materi pelaksanaan ibadah suluk berdasarkan Thariqat Naqsyabandiyah adalah ibadah untuk bertakarrub mendekatkan diri kepada Allah SWT. Di dalam ibadah suluk banyak amalan-amalan zikir qalbi yang diamalkan melalui pelajaran-pelajaran tertentu, yaitu Qaib, Ruh, Sir, khafi, akhta, nafsun nathiqah, dan jama’ul a’dha’. Zikir Qakbi yaitu zikir seluruh batang tubuh manusia dengan jumlah zikir semuanya 11 ribu kali lafaz Allah, Allah di dalam hati. Tujuan beramal dengan thariqat untuk mengusir musuh-musuh besar yang ada di dalam hati sanubari manusia yaitu Syaethen Jinni dan Insi, cinta kepada dunia, hawa nafsu dan sebagainya. Ketiga, Metode suluk meliputi pembacaan wirid-wirid  berupa zikir sesudah shalat lima waktu serta dilanjutkan dengan pelaksanaan tawajjuh. Dalam proses tawajjuh inilah setiap manusia dituntut akan sadar dan inshaf akan keberadaan dirinya di muka bumi ini hanyalah sebagai hamba yang hina.

Kata Kunci: Kontribusi, Dayah Riyadhus Shalihin Al-Aziziyah, Suluk.


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


DAFTAR PUSTAKA

Ahwan Fanani, Ajaran Thareqat Syatariyah dalam Naskah Risalah Syatariyah Gresik, Jurnal Walisingo,semarang, 2012, IAIN Walisongo.

Amsal Bakhtiar, Tasawuf dan Gerakan Tarekat, Bandung, Angkasa: 2003

Damanhuri Basyir, Ilmu Tasawuf, Banda Aceh, Yayasan Pena, 2005

Martin Van Bruinessen, Tarekat Naqsyabandiyah di Indonesia, Bandung: Mizan, 1998

M. Solihin, Melacak Pemikiran Tasawuf di Nusantara, Jakarta, Raja Grafndo Persada, 2005.

Sehat Ihsan Shadiqin, Tasawuf Aceh, Yogyakarta, Primamitra Media: 2008


Refbacks

  • »
  • »
  • »