PENGARUH PRESTASI KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PROFESIONALISME KARYAWAN PEMADAM KEBAKARAN PT. PUPUK ISKANDAR MUDA LHOKSEUMAWE

Azhari .

Sari


ABSTRAK

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh prestasi kerja, motivasi kerja serta faktor berpengaruh dominan terhadap Profesionalisme Karyawan Pemadam Kebakaran PT. Pupuk Iskandar Muda Lhokseumawe. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dengan menyebarkan kuesioner kepada 38 responden. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda yang diproses dengan program Statistika Package For Social Science (SPSS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel profesionalisme karyawan yaitu variabel prestasi kerja dan motivasi kerja berpengaruh secara bersama-sama dan dibuktikan dengan hasil uji F dimana Fhitung = 21.337 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000, sedangkan Ftabel = 4,11 berarti Fhitunglebih besar dari pada Ftabel (21.337 > 4,11). Secara parsial bahwa variabel motivasi kerja (X2) merupakan faktor yang dominan mempengaruhi profesionalisme karyawan (Y). Memberikan penghargaan atas prestasi yang dicapai pegawai, memberikan punishman kepada karyawan yang tidak menunjukkan kinerja baik sebagai pelajaran dan introspeksi diri atas perilaku dalam bekerja, motivasi kerja merupakan faktor dominan dalam mempengaruhi profesionalisme karyawan, maka disarankan kepada pimpinan instansi untuk lebih meningkatkan motivasi karyawanya dalam bentuk reward  yang dapat memberikan stimuli untuk lebih baik lagi.

Kata kunci: Prestasi Kerja, Motivasi Kerja dan Profesionalisme Karyawan


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


DAFTAR PUSTAKA

Anoraga, Panji. 2009. Manajemen Bisnis. Semarang. PT. Renega Cipta.

Arikunto, Suharsimi. 2008. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, Penerbit PT. Rineka Cipta, Jakarta.

Ghozali, I. 2005. Aplikasi Analisis Multivariat dengan Program SPSS. Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Semarang.

Hariandja, Marihot, 2008. Manajemen Sumber Daya Manusia, Jakarta. PT. Gramedia Widia Sarana Indonesia.

Hasibuan, Malayu. SP.2010. Manajemen Sumber Daya Manusia. Penerbit Bumi Aksara, Jakarta.

Handoko, T. Hani. 2011. Manajemen Personalia dan Sumberdaya Manusia. Yogyakarta: BPFE.

Handoko, T. Hani. 2008. Manajemen, Edisi 2. Yogyakarta: Penerbit BPFE.

Prawirosentono, Suyadi. 2005. Kebijakan Kinerja Karyawan, BPFE,Yogyakarta.

Simamora, Henry. 2004. Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi Ketiga. Yogyakarta:STIE, YKPN.

Malayu, Sp. Hasibuan, 2008, Manajemen Sumber Daya Manusia, Jakarta, Bumi Aksara.

Siagian Sondang P. 2004. Kiat Meningkatkan Produktivitas Kerja, Cetakan Pertama, PT. Rineka Cipta, Jakarta.

Siagian, Sondang P, 2011. Organisasi Kepemimpinan dan Perilaku Organisasi, Jakarta, Gunung Agung.

Suprianto, Sugianti, 2011. Pokok Ilmu Adminitrasi Dan Manajemen, PT. Medyatama Perkasa, Jakarta.

Terry, George R. 2010. Dasar-Dasar Manajemen. Jakarta: Bumi Aksara.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.