MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE VALUE CLARIFICATION TECHNIQUE (VCT) DAPAT MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PELAJARAN IPA MATERI MASSA JENIS KELAS VII.2 PADA SMP NEGERI 1 DEWANTARA KABUPATEN ACEH UTARA

Rachmah Rachmah

Sari


Mata pelajaran Fisika (IPA) sering kurang diperhatikan oleh semua pihak di lingkungan sekolah, baik guru maupun siswa. Mata pelajaran Fisika dianggap terlalu banyak menghafal, banyak membaca. Sehingga banyak siswa yang merasa jenuh dengan materi mata pelajaran ini. Kondisi tersebut sering diperparah oleh keadaan bahwa siswa merasa kurang tertarik, menganggap mudah, dan menganggap pelajaran yang menjemukan. Keberadaan mata pelajaran Fisika sering dianggap kurang bermanfaat bagi siswa. Sejak mata pelajaran Fisika tidak termasuk mata pelajaran yang diujikan dalam Ujian Akhir Nasional, maka semakin dianggap tidak berarti bagi siswa. Pada kesempatan ini penulis membuat sebuah rumusan masalah yaitu: Apakah Melalui Model Kooperatif Tipe Value Clarification Technique (VCT) Dapat Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pelajaran IPA Materi Massa Jenis Kelas VII.2 Pada SMP Negeri 1 Dewantara Kabupaten Aceh Utara?, Penelitian ini bertujuan untuk dapat Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pelajaran IPA Materi Massa Jenis Kelas VII.2 Melalui Model Kooperatif Tipe Value Clarification Technique (VCT) pada SMP Negeri 1 Dewantara Kabupaten Aceh Utara. Penelitian ini dilakukan selama tiga bulan di mulai dari bulan September s.d November 2020. Dengan menggunakan penelitian tindakan kelas sebanyak 2 siklus. Setiap putaran terdiri dari empat tahap yaitu: rancangan, kegiatan dan pengamatan, refleksi, dan refisi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII.2 SMP Negeri 1 Dewantara. Data yang diperoleh berupahasil tesformatif, lembar observasi kegiatan belajar mengajar. Kesimpulan dari penelitian ini adalah Melalui Model Kooperatif Tipe Value Clarification Technique (VCT) Dapat Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pelajaran IPA Materi Massa Jenis Kelas VII.2 pada SMP Negeri 1 Dewantara Kabupaten Aceh Utara.

Kata Kunci: Model Kooperatif Tipe Value Clarification Technique (VCT), Meningkatkan Hasil Belajar Siswa, Pelajaran IPA dan Massa Jenis.

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Ali, Muhammad. 2000. Penelitian Pendidikan Prosedur dan Strategi. Bandung: Angkasa.

Arikunto, Suharsimi. 2016. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Bina Aksara.

Ridwan. 2005. Belajar Mengajar Kreatif, Bandung: Alfabeta.

Suranto, 2008, Konsep Mutu, Semarang, Sindur Press.

Sri Harmianto, 2011, Model Pembelajaran Inovatif, Bandung, Alfabeta.

Triatna, 2008, Bagaimana Menjadi Guru Penulis, Bandung, CV.Citra Praya.

Wiratmadja, 2008, Metodologi Penelitian, Jakarta: Rosdakarya.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.